Gua mengenal dia sebagai seorang manusia ketika di sekolah, seorang manusia yang 1 tahun lebih cepat masuk ke SMA daripada gua. Lama-kelamaan akhirnya gua tau kalo dia itu sebenarnya adalah alien, orang di sekitarnya bilang begitu, efek alis dia yang menyambung juga mungkin jadi dibilang alien.
Awalnya gua tau sesosok dia dari eskul, cuman sekedar tau seorang kakak kelas yang kalo eskul datang tiba-tiba dan telat. Tapi semakin lama gua ikut eskul gua jadi sering ngobrol dan tau sama tau akun sosial media. Dan ternyata kami memiliki kesamaan, kami punya blog, dia blogger yang kala itu masih rajin bikin blogpost sementara gua blogger yang baru terjun ke dunia blog. Awalnya gua cuman pengen ngisi blog dengan tugas dan wejangan yang gua tulis dari guru Bimbingan Konseling saat SMP tapi lama-kelamaan gua menjadi sedikit personal blogger. Karena melihat si Alien ini kadang menulis cerita perjalanan dia dengan eskul yang sama-sama kami masuki.
Namanya Ramy Dhia Humam, nama tidak disamarkan karena sudah izin dan isi blogpost ini tidak seperti blogpost yang lalu. Dia bercita-cita untuk menjadi penjahat yang akan menguasai dunia, tapi karena dia adalah alien jadi dia adalah alien yang akan menguasai dunia. Sejauh yang gua tau dia baru mencoba menguasai dunia lewat jalur blog, vlog dan dia sekarang berusaha menguasai sebuah profesi yaitu seorang arsitek. Siapa tau maksud terselebungnya adalah untuk membuat bangunan untuk mencuci otak para manusia.
Ramy ini orangnya gua lihat selalu berpikir positif atau melihat sisi positif kalau memandang suatu hal. Dia juga pandai memilih kalimat yang menarik, contohnya saat menulis review film, dia bisa mengeluarkan pendapat dengan baik yang ngebuat pembaca kepikiran "wah, iya nih, bener juga". Tentunya skill ini pasti dia asah untuk mencuci otak saat tanggal mainnya untuk menginvasi datang.
Dia juga pinter kalo membuat ide-ide menarik, contohnya aja kalo ngebuat video, entah buat perlombaan atau iseng aja. Gua yang termasuk dalam grup kecil pembuat video bersama dia jadi gak kesusahan mikir nentuin tema yang bakal dibuat, gua dan teman lain tinggal ngasih beberapa masukan di video dan berperan di depan kamera agar videonya semakin menarik.
Sekarang Ramy kuliah jurusan arsitektur di PTN kota Malang, dia pasti memilih lokasi tersebut untuk memulai rencana invasinya atau sekedar mengidentifikasi masyarakat di ujung jawa sana karena sebelumnya dia juga pasti sudah mengidentifikasi masyrakat di ujung jawa sebelah sini, Banten. Apapun itu semoga sukses rencana menguasai dunianya.
Ramy ini orangnya gua lihat selalu berpikir positif atau melihat sisi positif kalau memandang suatu hal. Dia juga pandai memilih kalimat yang menarik, contohnya saat menulis review film, dia bisa mengeluarkan pendapat dengan baik yang ngebuat pembaca kepikiran "wah, iya nih, bener juga". Tentunya skill ini pasti dia asah untuk mencuci otak saat tanggal mainnya untuk menginvasi datang.
Dia juga pinter kalo membuat ide-ide menarik, contohnya aja kalo ngebuat video, entah buat perlombaan atau iseng aja. Gua yang termasuk dalam grup kecil pembuat video bersama dia jadi gak kesusahan mikir nentuin tema yang bakal dibuat, gua dan teman lain tinggal ngasih beberapa masukan di video dan berperan di depan kamera agar videonya semakin menarik.
tampang orang yang akan menguasai dunia |
nyari inspirasi buat besok lagi ah... |
sumber gambar:
blog.frankiefoto.com
www.sayabukanalien.com
No comments:
Post a Comment
Ini ceritaku apa komentarmu?